Kaur Tengah - Babinsa Koramil 408-03/KT Kodim 0408/BS Serda Taufiq mendampingi petani menyemprot hama daun jagung di kebun Jagung seluas 1 hektare di Desa Tuguk, Kecamatan Luas, Kab Kaur, Kamis (30/11/2023).
Serda Taufiq mengatakan kegiatan ini merupakan upaya khusus yang dilakukan Babinsa sebagai upaya untuk mendukung pemerintah daerah dalam mewujudkan swasembada pangan.
“Kita akan selalu ada dengan para petani guna mewujudkan swasembada pangan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di bidang pertanian,” katanya.
Pertumbuhan tanaman jagung ini harus terus diperhatikan, mulai tanam sampai berisi buah, apabila terjadi kendala atau hama menyerang, maka secepat mungkin bisa di atasi.
"Makanya, pembersihan gulma penting dilakukan, karena keberadaan gulma dapat menghambat pertumbuhan tanaman utama, baik padi maupun jagung. Dengan begitu tanaman dapat tumbuh secara optimal,"ujarnya.
Secara terpisah Danramil 408-03/KT Lettu Inf Agus Gunadi mengatakan, pendampingan yang dilakukan para Babinsa tidak hanya bagi petani padi namun termasuk petani jagung yang ada di wilayah binaan.
Dengan hadirnya Babinsa di lapangan, tentunya dapat memberikan motivasi dan semangat bagi para petani sehingga hasil panen meningkat yang dengan sendirinya percepatan pencapaian swasembada pangan dapat terwujud.
0 comments:
Post a Comment