banner

Tuesday, February 22, 2022

Babinsa Hadiri Kegiatan Musdes Penetapan BLT-DD Desa Padang Panjang



Kaur Tengah - Kegiatan musyawarah Desa sekaligus penetapan BLT-DD,adalah program lanjutan dari pemerintah pusat dalam pemulihan ekonomi masyarkat akibat dampak pandemi covid-19 yang belum kunjung selesai.

Untuk mengatasi hal tersebut maka pemerintah mengambil kebijakan bahwa setiap Desa harus menyiapkan anggaran Dana Desa untuk pemulihan ekonomi masyarakat, pemberian Bantuan Langsung Tunai dari Dana Desa (BLT-DD) dan penanganan pandemi covid-19. Selasa (22/02/2022).

Maka dari itu pemerintah Desa melaksanakan kegiatan penetapan keluarga miskin penerima manfaat BLT-DD. Hadir dalam kegiatan tersebut Kades Padang Panjang Bapak Edy Nasution, SE, Ketua BPD bapak Abdulah, Pendamping Desa Bapak Hamid, Pendamping Lokal Desa Bapak Heriansyah, Babinsa Koramil 408-03/KT Serda Wartono, Babinkamtibmas Aiptu Zainal dan Relawan Covid 19 Desa Padang Panjang.

Babinsa berharap dalam situasi dan keadaan apapun kita harus siap menghadapinya dengan suasana yang tenang dan dimusyawarahkan bersama.”Selalu jaga kesehatan dimasa pandemi dan selalu jaga kebersihan untuk kesehatan bersama,dan selalu terapkan disiplin protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari”, tutup Babinsa Koramil 408-03/KT Serda Wartono.



Print
Share:

0 comments:

Post a Comment

Translate

banner

Blogger templates

Blog Archive