banner

Thursday, January 30, 2025

Babinsa Hadiri Loka karya Mini Lintas Sektoral Kecamatan Kinal



Kinal II Babinsa Koramil 408-03/KT Kodim 0408/BS Serka Karmin Nusi dan Serda Hardian Putrawanandi hadir dalam kegiatan lokakarya mini lintas sektoral yang diselenggarakan di Puskesmas Kinal, Acara ini bertujuan untuk meningkatkan koordinasi dan sinergi antara berbagai sektor dalam upaya meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat di wilayah tersebut. Kamis (30/01/2025)

Ditempat terpisah Komandan Kodim 0408/BS Letkol Czi Bambang Santoso, SH, M.SDS melalui Danramil 408-03/KT Lettu Inf Agus Gunadi menyampaikan pentingnya kerjasama antar sektor dalam memberikan pelayanan kesehatan yang optimal. "Kegiatan ini merupakan langkah positif untuk mempererat kerjasama lintas sektoral. Dengan bersinergi, kita bisa mengidentifikasi dan mengatasi berbagai permasalahan kesehatan yang ada di masyarakat," ujarnya.

Lokakarya ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk petugas kesehatan, perangkat desa, dan perwakilan masyarakat. Mereka berdiskusi tentang berbagai isu kesehatan yang dihadapi di wilayah Kecamatan Kinal dan mencari solusi bersama. Salah satu fokus utama adalah peningkatan layanan kesehatan ibu dan anak, serta penanganan penyakit menular.

Kepala Puskesmas Kinal Ibu Asmara Hati, S.KM menyatakan bahwa kehadiran Babinsa sangat berarti dalam mendukung program-program kesehatan. "Babinsa memiliki peran penting dalam membantu sosialisasi dan implementasi program kesehatan di masyarakat. Kami berharap kerjasama ini terus berlanjut dan semakin kuat," katanya.

Dengan adanya lokakarya ini, diharapkan pelayanan kesehatan di Kinal akan semakin baik dan masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga kesehatan. Babinsa berkomitmen untuk terus mendukung dan berpartisipasi dalam kegiatan-kegiatan lintas sektoral demi kesejahteraan masyarakat.

Share:

0 comments:

Post a Comment

Translate

banner

Blogger templates

Blog Archive