banner

Friday, August 2, 2024

Semangat Kekeluargaan Babinsa dan Warga Kaur Tengah dalam Gotong Royong Sambut HUT RI ke-79



Kinal Post II Dalam semangat kekeluargaan yang kental, Babinsa Koramil 408-03/KT Serda Harmoko dan Pratu Wendi Winarto bersama warga Kaur Tengah bergotong royong membersihkan lapangan Kecamatan Kaur Tengah. Kegiatan ini dilakukan sebagai persiapan menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia yang ke-79 pada tahun 2024. Jumat (02/08/2024)

Dengan semangat gotong royong, para peserta bahu-membahu membersihkan rumput liar dan sampah yang ada di lapangan. Kolaborasi antara Babinsa dan masyarakat ini tidak hanya mempererat hubungan antarwarga, tetapi juga menciptakan lingkungan yang bersih dan nyaman untuk perayaan kemerdekaan nanti.

Camat Kaur Tengah bapak Mahyen Syafri, S.Pd menyampaikan apresiasi atas partisipasi aktif seluruh warga dan Babinsa yang telah bekerja sama demi menyukseskan acara tahunan ini. Semangat kebersamaan ini diharapkan dapat terus terjaga dalam setiap kegiatan di masa mendatang.

Share:

0 comments:

Post a Comment

Translate

banner

Blogger templates

Blog Archive