Kaur Tengah II Babinsa Koramil 408-03/KT Kodim 0408/BS, Sertu Kaidi Parizal, bersama dengan Babinsa lainnya melaksanakan tugas pengamanan Sholat Hari Raya Idul Adha 1445 H di Masjid Attaqwa, Kelurahan Tanjung Iman, Kecamatan Kaur Tengah, Kabupaten Kaur. Setelah melakukan pengamanan, mereka turut melaksanakan Sholat Idul Adha berjamaah bersama warga Kelurahan Tanjung Iman. Senin (17/06/2024)
Ditempat terpisah Komandan Kodim 0408/BS Letkol Czi Bambang Santoso, SH, M.SDS melalui Danramil 408-03/KT Lettu Inf Agus Gunadi Mengatakan Pelaksanaan pengamanan ini bertujuan untuk memastikan kelancaran dan keamanan umat Muslim yang merayakan Idul Adha di wilayah tersebut. Danramil mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari tugas Babinsa untuk selalu berada di tengah-tengah masyarakat, terutama dalam momen penting seperti perayaan Hari Raya.
"Babinsa kami berkomitmen untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang melaksanakan ibadah. Kami juga turut serta dalam Sholat Idul Adha sebagai bentuk kebersamaan dan solidaritas dengan warga," ujar Danramil.
Kegiatan ini mendapat apresiasi dari masyarakat setempat yang merasa lebih tenang dan khusyuk dalam menjalankan ibadah. Pengamanan yang dilakukan berjalan lancar tanpa adanya gangguan, sehingga prosesi Sholat Idul Adha dapat dilaksanakan dengan khidmat.
Idul Adha tahun ini menjadi momentum penting untuk mempererat tali silaturahmi dan kebersamaan antara TNI dan masyarakat di Kecamatan Kaur Tengah. Diharapkan kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut dan menjadi contoh bagi wilayah lain dalam menjaga kerukunan dan keamanan selama perayaan hari besar keagamaan.
0 comments:
Post a Comment