banner

Thursday, August 31, 2023

Babinsa Koramil 408-03/KT Bersama Kades Dan Camat Ikuti Peninjauan Titik Batas Desa dan Kecamatan



Kaur Tengah - Babinsa Koramil 408-03/KT Kodim 0408/BS Serka Dedy Suparman bersama Bhabinkamtibmas dan Dinas PPMD Kab. Kaur Bersama dengan Pemerintah Kecamatan Kaur Tengah dan Semidang Gumay melaksanakan Rapat Koordinasi Pelacakan Batas Desa padang Baru Kec Kaur Tengah, Desa Cahaya Bathin Kec Semidang Gumay serta peninjauan titik batas kedua desa bertempat di Desa Padang Baru Kecamatan Kaur Tengah, Kabupaten Kaur. Kamis (31/08/2023).

Serka Dedy Suparman mengatakan kegiatan ini dalam rangka Rapat Koordinasi Pelacakan Batas Desa Padang Baru, Desa Cahaya Bathin serta peninjauan titik batas kedua desa supaya sama sama tahu tentang batas antar desa.

Pengecekan batas atau patok desa yang dilakukan sebagai wujud kepedulian untuk membantu Kepala Desa terhadap wilayah yang menjadi tanggung jawabnya.

Babinsa memiliki tanggung jawab wilayah binaan dan menyikapi situasi wilayah, kepedulian masyarakat terhadap keamanan lingkungan sangatlah penting. Hal itu dibuktikan dengan adanya batas Desa maka permasalahan antar Desa sudah bagus, diharapkan sudah tidak ada lagi permasalahan untuk kedepannya.

Hadir dalam kegiatan antara lain  Pemda Kab Kaur diwakili Kasubag Irawan Santoso SH dan Anggota, BPN Kab Kaur Ageng dan Haris, Danramil 408-03/KT diwakili Danpos Kec Kaur Tengah Serka Dedy Suparman, Kapolsek Kaur Tengah Ipptu Kussoeri SH, Camat Kaur Tengah Lukman S.Sos, Camat Semidang Gumay Syaiful Muklis, Kades Padang Baru diwakili Sekdes Wendi Kusmanto dan Perangkat, Kades Cahaya Batin Hanif Fathul  beserta Perangkat, Ketua BPD Padang Baru Herlena dan Anggota, Ketua BPD Cahaya Bathin Beserta anggota dan Tomas Kedua Desa



Share:

0 comments:

Post a Comment

Translate

banner

Blogger templates

Blog Archive