banner

Saturday, November 14, 2020

Babinsa Koramil 408-03/KT Dampingi Tim Disperkimta Sosialisasikan Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya



Kaur Tengah - Babinsa Koramil 408-03/KT Sertu Hengki Kulyadi hadiri kegiatan Sosialisasi Program Bantuan Stimulan Pembangunan Swadaya (BSPS) oleh Tim fasilitator lapangan Disperkimta Kabupaten Kaur bertempat di Aula Desa Muara Sahung Kecamatan Muara Sahung Kab Kaur, Sabtu (14/11/2020).

Sosialisasi Program Bantuan Stimulan Pembangunan Swadaya (BSPS) ini merupakan program Pemerintah pusat melalui Kementerian PU dan Perumahan Rakyat yang dilaksanakan oleh Disperkimta, hal itu sebagaimana disampaikan tim fasilitator lapangan (TFL) Disperkimta Kabupaten Kaur dalam sosialisasinya.

Sebelumnya, Babinsa Koramil 408-03/KT Sertu Hengki Kulyadi dalam sambutannya mengatakan, “kita perlu bersyukur, Alhamdulillah karena masyarakat Desa Muara Sahung yang rumahnya belum layak huni mendapatkan bantuan program BSPS atau yang biasa disebut bedah rumah sebanyak 41 unit. Ini sesuatu yang luar biasa dan jarang terjadi”, kata Sertu Hengki Kulyadi.

Selaku Babinsa Koramil 408-03/KT Sertu Hengki Kulyadi, dirinya berpesan agar dalam sosialisasi ini warga masyarakat menanyakan hal-hal yang belum jelas sehingga setelah pelaksanaan program bedah rumah selesai, tidak timbul permasalahan terkait pengelolaan anggaran. Mari sama-sama kita mengawasi kegiatan tersebut dari awal sampai akhir, “ajak Sertu Hengki Kulyadi.

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut tim fasilitator lapangan Disperkimta Kabupaten Cilacap Kuswo, SE, Kades Sarwadadi Amin Muzaki dan Penerima program BSPS sebanyak 50 orang.



Share:

0 comments:

Post a Comment

Translate

banner

Blogger templates

Blog Archive